KepanjenFm.com Pendidikan yang telah guru berikan, baiknya akan sangat terasa ketika benar-benar merasuk dalam kehidupan kita sehari-hari. Oleh karena itu, guru yang diingat oleh muridnya seringkali bukan hanya guru yang memberikan materi pendidikan, namun juga kasih sayang dan pelajaran kehidupan.
Seperti sebuah kisah nyata berikut ini. Seorang guru di Jepang akhir-akhir ini jadi pembicaraan karena punya cara yang unik dalam menyampaikan semangat pada murid-muridnya. Penduduk Jepang tak mudah menunjukkan perasaannya, namun mampu menyampaikan perasaan itu dengan cara yang unik.
Guru ini sengaja membuat soal ujian akhir, di mana pada sebuah soal, ia meminta murid-murid mengisi kata yang kosong dalam sebuah rangkaian kalimat. Ternyata setelah diisi, murid-muridnya langsung menyadari
"Yume to kibou wo motte ganbare yo. Sayonara, mata aou"
Yang artinya adalah, " selalu punya impian dan wujudkan mimpimu. Lakukan yang terbaik di luar sana. Saya harap kita bisa bertemu lagi suatu saat nanti ". Sekitar 40 orang murid yang berhasil menemukan teka-teki paragraf itu terenyuh dan mungkin berharap bisa segera bertemu dengan gurunya untuk mengucapkan terima kasih.
Di saat sekolah, pasti anda tak hanya belajar matematika atau bahasa. Pasti anda pernah belajar tentang kehidupan dan rasa. Semoga kisah ini dapat menginspirasi dan mengingatkan kita untuk tetap percaya dan yakin dapat mewujudkan mimpi.
SHARE THIS POST:
0 comments:
Post a Comment