Keren !!! Di Sini Polisi Boleh Gondrong

Thursday, February 13, 2014

kaskus on blogspot
#bcfda5




Polisi memang identik dengan kedislipinan hidup termasuk dalam tata rambut. Hampir sama dengan tentara, polisi biasanya memiliki gaya rambut cepak atau pendek dan rapi. Memang gaya rambut bisa menggambarkan karakter seseorang, rambut gondrong misalnya akan identik dengan orang yang acak-acakan, susah diatur dan mirip preman jelas berbeda dengan rambut yang biasa dipakai polisi.

Karena itu banyak negara yang mewajibkan polisinya menggunakan rambut pendek dan melarang rambut gondrong. Berbeda dengan negara lain, di taiwan tidak melarang rambut gondrong, malah mereka diperkenankan untuk mempunyai rambut panjang. Peraturan ini sangat disambut antusias oleh para polisi yang berambut gondrong. Seperti kita ketahui negara Taiwan memang masih kental dengan China dimana laki-laki sudah mempunyai tradisi berambut panjang.

Uniknya partai oposisi di taiwan sangat mendukung peraturan untuk polisi ini. Menurut Yu Mei-nu dari partai Demokrat, peraturan yang melarang polisi berambut panjang merupakan pelanggaran HAM. Senada dengan hal ini, para penggerak HAM sebelumnya memang sudah melakukan berbagai aksi protes terhadap pelarangan rambut panjang ini. Bagaimana dengan Indonesia??? Jangankan polisi yang ingin mempunyai rambut gondrong, untuk polisi wanita pun tidak diperbolehkan bahkan panjang rambut ada standartnya. Apakah ini juga melanggar HAM???


SHARE THIS POST:
FB Share Twitter Share

0 comments:

Blog Archive