Presiden ini digaji Rp350 ribu per Bulan

Thursday, March 27, 2014

kaskus on blogspot
#bcfda5




KepanjenFm.com Anda mungkin tidak percaya jika seorang Presiden, orang nomor satu di sebuah negara mendapatkan gaji yang sangat rendah. Bahkan, gajinya jauh di bawah gaji buruh di Indonesia. Siapakah dia? Ia adalah Fidel Castro, mantan Presiden Kuba yang bisa jadi merupakan Presiden dengan gaji terendah di dunia.

Sejak memimpin Kuba pada tahun 1959, Fidel Castro membawa negara ini menuju negara sosialis. Untuk itulah banyak negara lain yang mendeskriditkannya karena konsep kepemimpinannya jelas menentang paham imperialisme yang kala itu tengah merajai dunia. Dengan sikapnya itu, Fidel Castro banyak di musuhi negara-negara adidaya.

Majalah Forbers pernah menempatkannya sebagai salah seorang Presideng terkaya dunia yang memiliki tabungan sebesar USD 900 juta di luar negeri. Upaya itu menurut sebagian pengamat adalah pembunuhan karakter bagi sosok Castro yang terkesan sederhana. Akhirnya Castro pun menantang Majalah Forbers dengan pertanyaan "Jika anda bisa membuktikan saya punya uang 1 dollar saja di luar negeri, saya akan mundur dari jabatan saya (Presiden)." Dan ternyata tidak terbukti.

Fidel Castro menjelaskan jika gajinya dalam sebulan hanya 900 peso, mata uang peso kuba kala itu tidak diakui di dunia internasional dan tidak punya nilai di pasar international. Tapi jika di setarakan dengan dollar, gaji itu sekitar USD 36 atau Rp 350.000. gaji yang sangat kecil untuk ukuran Presiden.

Kisah lengkapnya bisa di baca di buku "Fidel Castro : My Life".  Di dalamnya ada wawancara Ignacio Ramonet tentang kehidupan Fidel Castro selama menjadi Presiden. Meski bergaji rendah, kala itu Castro tidak merasa kekurangan atau kelaparan. Bahkan ia harus menyisakan sebagian gajinya yang 900 peso itu untuk pendanaan Partai. []

SHARE THIS POST:
FB Share Twitter Share

0 comments:

Blog Archive