KepanjenFm.com - Anda pernah terkena luka bakar? Tentunya hal ini akan sangat mengganggu Anda. Apalagi jika setelah luka bakar tersebut, terdapat bekas luka yng sangat mengganggu pemandangan kulit Anda. Berikut ini adaah beberapa hal yang bisa Anda lakukan untuk mengobati luka bakar.
Susu atau yoghurt
Digunakannya susu atau yoghur sebagai obat luka bakar adalah untuk meredakan luka bakar tersebut. Namun pastikan terlebih dahulu bahwa susu yang Anda gunakan adalah susu tanpa lemak. Caranya adalah dengan menuangkan susu dingin pada daerah yang terkena luka bakar.
Air
Air merupakan hal sederhana yang bisa Anda gunakan untuk luka bakar. Caranya adalah dengan membasuhkan air bersih pada bagian tubuh yang terkena luka bakar. Hal ini bertujuan untuk mencegah luka Anda menyebar dan meghindarkan dari infeksi. Jika bisa, gunakan air yang sudah direbus agar air yang Anda gunakan terjamin bersihnya. Jika tidak, maka gunakan air kran biasa.
Kentang dan mentimun
Dua bahan ini akan membantu menyerap panas dan menghilangkan rasa nyeri pada kulit yang terken luka bakar. Caranya adalah dengan mengambil secukupnya bahan tersebut dan mencucinya hingga bersih. Kemudian tumbuk halus atau haluskan dengan blender. setelah itu bubuhkan pada luka bakar.
Lidah buaya
Lidah buaya akan membantu meredam rasa nyeri dan sakit pada luka bakar. Caranya adalah dengan mengambil bagian dalam lidah buaya untuk dioleskan pada kulit yang terkena luka bakar. Atau bisa juga dengan cara menghaluskan lidah buaya tersebut dan membubuhkannya pada kulit.
SHARE THIS POST:
0 comments:
Post a Comment