Unik, Para Siswa SD Ini Jadi Panitia Pemungutan Suara

Thursday, April 10, 2014

kaskus on blogspot


#bcfda5




 

KepanjenFm.com Pada gelaran pemilu legislatif kali ini banyak muncul ide-ide kreatif dari panitia agar warganya mau mencoblos alias tidak golput. Salah satunya yang dilakukan oleh Panitia Pemungutan Suara di TPS 10 Dipoyudan, Pathuk, Ngampilan Yogyakarta. Dengan penuh semangat mereka membuka TPS dengan memakai baju SD lengkap. Seragam yang mereka kenakan mulai dari Baju putih plus celana atau rok merah, dasi merah, topi dan tak lupa sepatu hitam dan kaos kaki putih.

Sontak hal ini menjadikan TPS 10 ini seperti sebuah sekolah dasar. Tak hanya itu ruangan TPS juga dimodifikasi sedemikian rupa sehingga mirip ruang kelas pada umumnya. TPS ini dilengkapi dengan daftar absensi, papan tulis, data siswa kelas XI serta beberapa foto pahlwan nasional. Para panitia memberikan nama TPS ini sebagai SD Demokrasi. Menurut Ketua Panitia nama ini diambil karenapemilu ini merupakan hal yang paling dasar dalam demokrasi, dimana masyarakat memberikan suaranya untuk pemerintah yang akan datang.

Dengan kreatifitas ini para panitia mengharapkan 90% pemilih memberikan suaranya. Di TPS ini tercatat sebanyak 383 pemilih yang terdaftar. Nah dari mana para petugas ini mendapat seragam SD lengkap, yang jelas tidak mungkin pinjam pada anak-anak mereka karena gak bakal muat. Menurut Bambang selaku ketua panitia, mereka mendapatkan seragam ini dari swadaya masyarakat. Walaupun ada dana dari KPU namun jumlahnya tidak terlalu banyak, sehingga untuk mendapatkan seragam ini para panitia berusaha meminjam ke warga yang punya. Sehingga tidak perlu biaya alias gratis. Bagaimana dengan penampilan panitia di TPS anda, ada yang lebih unik lagi???

SHARE THIS POST:
FB Share Twitter Share

0 comments:

Blog Archive