Ini dia, hewan paling langka di dunia

Thursday, March 13, 2014

kaskus on blogspot




KepanjenFm.com Sebuah kamera pengintai dari world wildlife Fund di wilayah Vietnam berhasil menangkap hewan mamalia yang disebut-sebut sebagai hewan terlangka di dunia. Hewan ini bernama Saola. Saola hampir seperti rusa, tapi ia memiliki tanduk yang panjang dan lurus, wajahnya hampit mirip dengan kambing.

Hewan ini masuk dalam daftar hewan terlangka di dunia, bahkan hewan ini terakhir kali terlihat sekitar tahun 1999 atau 14 tahun silam. Hewan unik ini memiliki julukan khusus, yaitu Unicorn Asia. Spesies langka ini pertama kali ditemukan tahun 1992.

#bcfda5




Saola juga memiliki nama latin Pseudoryx Nghetinhensis. Diperkirakan, Habitat Saola berada di pegunungan Annamite, sebuah pegunungan yang berbatasan antara Laos dan Vietnam. Sangking langkanya, para peneliti bahkan menyebut jika habibat Saola ini tinggal satu ekor saja.

Namun peneliti lain Optimis jika habibat Saola masih cukup banyak, salah satunya Dang Dinh Nguyen, peneliti dari Organisasi konservasi alam Vietnam ini berharap agar Pemerintah beserta Organisasi peduli fauna mulai memperhatikan nasib binatang langka seperti Saola ini.

Lebih lanjut, ia mengatakan jika penemuan World Wildlife Fund ini menjadi moment penting untuk menjaga habibat binatang langka yang menjadi simbol Unicorn Asia itu. kini, mereka akan berupaya untuk mencari lagi spesies Saola dan akan ikut menjaga habitatnya. []

SHARE THIS POST:
FB Share Twitter Share

0 comments:

Blog Archive