Tips Membuat Ketupat Gurih dan Kenyal

Saturday, January 11, 2014

kaskus on blogspot
KepanjenFm.com

#bcfda5




Ketupat, menu wajib saat lebaran dan momen-momen tertentu. Namun seringkali kita merasa kurang puas dengan hasilnya setelah memasak ketupat, hal ini tentu disebabkan kesalahan-kesalah ketika memasaknya. Ingin tahu agar rasanya lebih gurih, kenyal dan legit? ini tipsnya

1. Cangkang Ketupat

Pilih daun kelapa yang berwarna kuning muda kehijauan atau yang tampak segar agar ketupat lebih bersih dan putih



2. Gurih dan kenyal

Tambahkan sedikit air kapur sirih pada beras yang sudah dicuci sebelum dimasukan ke dalam kulit ketupat. Air kapur sirih juga bisa membuat ketupat lebih awet atau tak cepat basi. Tambahkan sedikit garam agar rasanya lebih gurih.



3. Air rebusan

Bila air rebusan ketupat mulai berkurang, tambahkan air panas. Tujuannya agar ketupat tetap bersih dan tidak terkesan kotor.



4. Tak Basi

Bila berlebihan, masukan sisa ketupat ke dalam lemari es agar tak cepat basi. Saat akan dihidangkan lagi, keluarkanlah dan biarkanlah beberapa lama sampai dinginnya berkurang. Lalu rebus di dalam air mendidih sekitar 30 menit dan tiriskan. Rasanya tentu masih tetap kenyal dan legit. 

Selamat mencoba


SHARE THIS POST:
FB Share Twitter Share

0 comments:

Blog Archive