Hanya Gara-Gara Menggunakan Tas Fashion, Remaja 13 Tahun Ini Dikeluarkan Dari Sekolah

Monday, March 10, 2014

kaskus on blogspot
#bcfda5






KepanjenFm.com fashion memang bukan hanya untuk wanita. Pria pun boleh menunjukkan identitas mereka melalui fashion yang ia kenakan. Hanya saja seringkali sebuah peraturan membuat para fashionista tak bisa leluasa dalam mengekspresikan diri mereka.

Kisah seorang pemuda yang beranjak remaja dan sedang puber bernama Skylar Davis, mungkin menjadi salah satunya. Belakangan ini nama dan fotonya banyak dibahas di social media karena ia menggunakan tas fashion rancangan desainer terkenal.

Skylar melihat banyak teman wanitanya menggunakan tas serupa, dan ketika dirinya ingin menggunakan tas rancangan seorang desainer dengan motif yang sangat fashionable, ia malah tak diperbolehkan.

Skylar ingin selalu membawa tas itu dan karena dia menolak melepas tasnya, maka pihak sekolah mengeluarkan pemuda asal Kanada itu. Sang ibu yang mendengar anaknya dikeluarkan dari sekolah karena masalah tas, sempat merasa tak terima. Tas rancangan Vera Bradley itu mungkin bercorak tanaman dan kelihatan lebih cocok digunakan anak perempuan, namun bukan berarti anaknya ingin seperti perempuan.

David Haight, sang kakak, juga merasakan ada diskriminasi dalam masalah ini. Ia merasa anak perempuan yang menggunakan rok atau celana pendek lebih pantas ditindak daripada anak lelaki yang ingin pakai tas fashionable ala dirinya ke sekolah. Namun apapun yang dilakukan oleh kakak dan ibunya, pihak sekolah sepertinya terlanjur memutuskan untuk mengeluarkan Skylar.

Well, Kadang yang menjadi masalah sepele jadi begitu rumit dan masalah yang penting malah diabaikan. Semoga saja Skylar mendapatkan sekolah yang lebih bisa mentolerir selera fashionnya ini ya.

SHARE THIS POST:
FB Share Twitter Share

0 comments:

Blog Archive