Rumah Makan Ini Menyediakan Masakan Mie Namun Hanya Sehelai Mie Dalam Mangkok

Tuesday, March 25, 2014

kaskus on blogspot






KepanjenFm.com Biasanya kita menikmati mie yang cukup panjang, berukuran kecil dan banyak dalam satu mangkuk. Itu pun kadang kita merasa ingin tambah satu porsi lagi. Namun bagaimana kalau kita pergi ke restoran dan hanya mendapatkan satu helai mie dalam satu mangkuk?

Bukan bermaksud untuk pelit, namun rumah makan di Kyoto ini ingin menyajikan mie khas Jepang yang bernama Udon dalam tampilan yang lebih unik. Adalah Tawaraya, sebuah rumah makan spesialis mie di Kyoto, Jepang, yang dapat memberikan anda sensasi makan mie dengan unik.

Tawaraya memiliki menu khusus udon yang selalu dibuat setiap harinya, jadi kita akan menikmati udon yang masih fresh setiap hari. Bahkan karena sudah memiliki reputasi yang baik, rumah makan ini akan menjual habis udonnya sebelum jam tutup. Uniknya anda tidak akan menikmati udon biasa, melainkan udon tebal dan panjang (tidak putus kecuali anda memakannya) dalam satu mangkuk.

#bcfda5




Udon ini bahkan bisa anda angkat hingga di atas kepala anda, karena begitu panjang dan tebal. Saking panjang dan tebalnya, hanya satu helai mie udon raksasa yang muat dalam satu mangkuk. Rasanya pun kenyal dengan kuah sup nikmat khas makanan Kyoto yang dibuat dari bumbu sederhana.

Mungkin anda berpikir porsi seperti ini masih kurang. Namun sebenarnya anda akan ketagihan bukan karena porsinya, melainkan karena rasanya. Wah jadi penasaran ya ingin mencoba? Untuk anda yang suka makanan Jepang, wajib dicicipi nih.

SHARE THIS POST:
FB Share Twitter Share

0 comments:

Blog Archive