Tips Merawat Wajah Saat Musim Hujan

Wednesday, February 26, 2014

kaskus on blogspot


#bcfda5






KepanjenFm.com - Wajah memanglah menjadi salah satu bagian terpenting dari tubuh. Apalagi bagi kalian yang mempunyai pekerjaan dengan mengandalkan kecantikan wajah. Tentu kalian semua akan sangat ingin untuk merawat wajah kalian, apalagi di musim hujan. Nah, berikut ini adalah beberapa tips yang bisa kalian lakukan untuk merawat wajah di musim hujan.



Menyesuaikan produk pembersih wajah

Untuk kulit yang berminyak, di musim hujan biasanya kulit akan menjadi cenderung kering. Jadi kalian harus menyesuaikan produk pembersih wajah kalian sendiri.



Menjaga kulit

Memang musim hujan akan membawa udara lebih dingin dari biasanya. Hal ini tidak akan baik untuk semua jenis kulit. Konsumsi air putih akan membuat wajah kalian terjaga dan tidak akan kekurangan air.



Mengurangi perawatan eksfoliasi

Perawatan ini merupakan perawatan yang berfungsi untuk menganggkat selsel kulit yang mati. Pada musim hujan sebaiknya hal ini tidak terlalu sering dilakukan. Kalian bisa melakukannya seminggu sekali saja. Sebab, jika terlalu sering melakukan perawatan ini di musim hujan, malah akan membuat wajah kalian kering dan kasar.



Menghindari mandi dengan air panas

Memang mandi dengan air panas di musim hujan merupakan hal yang menyenangkan. Namun hal ini tidak boleh sering dilakukan sebab hanya akan membuat kulit semakin kusam dan kering. Jadi jangan terlalu sering menggunakan air panas. Sebaiknya dua kali dalam seminggu saja.



Itulah beberapa tips yang bisa dilakukan untuk merawat wajah saat musim hujan. Semoga bermanfaat untuk kalian semua dan wajah kalian pun semakin bersinar cerah.






SHARE THIS POST:
FB Share Twitter Share

0 comments:

Blog Archive