KepanjenFm.com Biasanya rok hanya dipakai oleh wanita atau waria. Nah di Rusia ternyata ada pria yang lebih suka memakai rok daripada memakai celana. Pria yang sudah berumur 44 tahun ini bernama Vladimir Fromin. Pria yang satu ini memang unik, sebenarnya dia bukanlah gaya atau transgender tapi pria tulen. Tujuannya memakai rok adalah untuk persamaan hak antara laki-laki dan perempuan. Fromin menganggap laki-laki yang memakai rok itu tidak salah dan tidak aneh sama seperti perempuan yang bebas memakai rok maupun celananya.
Celaka tidak semua orang bisa memahami konsep emansipasi prianya ini termasuk teman-teman di kampus. Awalnya Fromin merupakan mahasiswa cerdasdari Universitas Matematika Ivanovo dan mendapat beasiswa selama studi. Nah cerita tragis ini berawal saat ada teman wanitanya yang mengomentari pakaiannya dan mengira bahwa Fromin sudah gila. Mendengar itu Fromin langsung marah dan langsung keliling asrama tanpa busana, Dia berpikir bahawa jika wanita tersebut tidak suka Fromin memakai rok maka wanita itu harus melihat Fromin jalan tanpa busana. Woooww, Akibat ulahnya ini pihak kampus langsung mengeluarkannya dari kampus dan memutus beasiswanya.
Tekad emansipasi Fromin sudah bulat, bahkan karena kesukaannya memakai rok ini dia harus rela dipecat dari perusahaannya. Walaupun Fromir sudah mencoba membujuk sang bos perusahaan bahwa dia akan memakai rok yang lebih panjang. Namun perusahaan tetap tidak mau menerima pegawai seorang pria yang memakai rok. Fromin hidup dengan berjualan sayur-sayuran di pasar yang ditanamnya sendiri. Memang cukup menyedihkan kisah Fromir ini, namun pria yang sudah mempunyai istri dan anak ini menjadi terkenal dan banyak diberitakan oleh banyak stasiun televisi. Akhirnya berita pria memakai rok ini booming, artinya dia bisa menyampaikan aspirasinya tentang emansipasi pria ke seluruh dunia. Woow Perjuangan yang hebat.
SHARE THIS POST:
0 comments:
Post a Comment