5 Adat Pernikahan Unik di Dunia

Friday, February 21, 2014

kaskus on blogspot
#bcfda5








KepanjenFm.com - Menikah merupakan salah satu hal yang paling didampakan setiap orang. Hari pernikahan biasanya menjadi hari yang paling di tunggutunggu oleh para calon pengantin. Tak jarang orang menganggap bahwa menikah merupakan salah satu moment penting dalam hidupnya. Beberapa orang bahkan rela mengeluarkan kocek fantastis untuk pesta pernikahannya. Namuan bagaimana jika proses pernikahan itu harus melalui suatu tradisi. Berikut adalah lima tradisi/ adat pernikahan terunik dan teraneh yang pernah ada di dunia.



Tradisi menculik pengantin wanita

Jika Anda tinggal di Roma, maka Anda harus mengikuti tradisi ini. Pengantin lakilaki harus berhasil menculik pengantin wanita selama dua sampai tiga hari. Jika dia berhasil, maka wanita tersebut juga berhasil menjadi istrinya.



Tradisi menikahi hewan

Tradisi menikahi hewan ini terjadi di India. Suku Santhal di India mempercayai tradisi ini. Dimana ketika seorang anak perempuan tumbuh gigi di bagian atas gusi terlebih dulu, maka dia harus menikah dengan seekor anjing. Jika tidak, maka petaka akan menghampirinya. Dikatakan bahwa seekor harimau akan memakan anak ini. Menikah dengan anjing adalah cara untuk mematahkan petaka tersebut. Jika seorang anak sudah menyelesaikan tradisi ini, barulah dia bisa menikah dengan seorang pemuda.



Tradisi mengotori pengantin wanita

Di Skotlandia ada satu tradisi yang harus dijalankan setelah janji pernikahan diucap. Pengantin wanita harus memakan isi perut domba, sedangkan pengantin pria harus memakai rok seperti adat Skotlandia. Berikutnya pengantin wanita akan dikotori dengan telur mentah, air kotor, saus dan susu basi oleh pengantin pria, pihak keluarga dan temanteman.



Tradisi pengantin wanita harus gemuk

Tradisi ini berjalan di Mauritania. Seorang pengantin wanita harus gemuk terlebih dahulu untuk dapat menikah. Caranya adalah dengan membawa calon pengantin wanita ke sebuah desa yang bertugas untuk menggemukkan badan. Di sana, pengantin wanita disuruh untuk memakan segala jenis makanan agar cepat gemuk. Makanan utamanya adalah dua kilogram daging dan lima galon susu unta per hari. Seorang petugas pun akan memastikan bahwa calon pengantin perempuan menghabiskan makanannya.



Tradisi pengantin dilarang buang hajat

Suku Tidung di Semenanjung Kalimantan mewajibkan pengantin melakukan ritual ini. Pengantin tidak boleh buang air besar maupun kecil selama tiga hari. tradisi ini dipercaya akan membawa berkah bagi kehidupan mereka.




SHARE THIS POST:
FB Share Twitter Share

0 comments:

Blog Archive